B2W Bandung
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
B2W Bandung

Forum pekerja bersepeda Bandung
 
IndeksIndeks  GalleryGallery  Latest imagesLatest images  PencarianPencarian  PendaftaranPendaftaran  LoginLogin  

 

 Nite Riding 13.09.2008

Go down 
PengirimMessage
tiyo

tiyo


Jumlah posting : 6
Join date : 08.09.08

Nite Riding 13.09.2008 Empty
PostSubyek: Nite Riding 13.09.2008   Nite Riding 13.09.2008 EmptyMon Sep 15, 2008 2:32 pm

Niteriding bersama b2w Bandung, Dark Crossers, dan BandungAllMountain.

Kumpul di Cikapayang Dago jam 9 Malam dengan kekuatan 30an pesepeda diangkut dengan 3 buah kendaraan pickup menuju Palintang-Cibodas.

tolong diterusin donk reviewnya.... blm sempet nulis nih..


nih dari koran sindo, senin 15 Sept.2008

Kegiatan Kelompok Sepeda Menembus Malam Ramadhan di Bandung

Keluar Masuk Hutan Susuri Lereng Gunung

Bersepeda menusuri lereng gunung dan keluar masuk hutan memang asyik. Namun bagaimana bila dilakukan malam hari?. Pasti lebih seru dan menantang dibanding bersepeda disiang hari. Inilah yang dilakukan beberapa kelompok sepeda di Bandung pada Sabtu malam hingga Minggu pagi, kemarin. Mereka menembus dinginnya malam dengan ditemani rembulan yang menyala teranga. Bagaiman kisah yang mengasyikan ini, kebetulan SINDO memiliki kesempatan untuk mengikutinya.
Sabtu (14/09) sehabis tarawih, masing pesepeda mulai menggowes sepedanya dari rumah masing-masing ke tempat kumpul di Kawasan Taman Cikapayang, Dago, Kota Bandung. Hampir 35 orang berkumpul dan mengikuti acara Nite Ridding (perjalanan malam dengan sepeda, red). Sekitar pukul 22.00 WIB, satu persatu sepeda mulai disusun rapi diatas tiga mobil bak terbuka.
Setelah tersusun rapi, masing-masing pemilik sepeda pun bergabung diatas bak terbuka menuju Daerah Palintang, Gunung Manglayang, Kab Bandung. Salah seorang penggagas acara Nite Ridding, Satiya Adi Wasana mengatakan rute yang dilewati itu sangat menantang apalagi dilewati saat malam hari. “Rutenya mulai dari Palintang Gunung Manglayang, Bukit tunggul, Daerah Gunung Kasur, Cibodas, Maribaya, Ir H Juanda (Gua Pakar, red) dan berakhir di Dago,” jelas Satiya yang akrab dipanggil Tiyo itu.
Rute tersebut menghabiskan waktu sekitar 4 jam perjalanan dengan medan yang naik turun. Sekitar pukul 23.00 WIB, rombongan pun tiba disebuah lapang kecil di daerah Palintang. Satu persatu sepeda mulai diturunkan dan bersiap dengan segala peralatan seperti pencahayaan lampu depan dan belakang, pelindung tubuh serta beberapa penunjang lainnya.
Dalam rombongan tersebut tidak hanya didominasi oleh kaum adam saja, namun terdapat dua Srikandi yang mempunyai nyali tak kalah dengan kaum pria. Salah satunya, Ella dirinya mengaku baru satu kali ini mengikuti perjalanan malam dengan rute keluar masuk hutan. “Baru pertama kali saya ikut acara NR (Nite Ridding, red), penasaran karena banyak yang bilang seru dan menantang,” ungkap warga Cimahi ini.
Seperti halnya Ela, Joan perempuan yang akrab dengan kegiatan alam bebas ini pun baru pertama kali mengikuti NR. “kebetulan lagi ke Bandung dan ada yang ngajak untuk sepedahan malem-malem, saya pun tertarik dan ikut,” ujar perempuan asal Jakarta ini.
Akhirnya kedua perempuan itu pun mengikuti jejak roda para pesepeda kaum adam. Bahkan fisik mereka pun tergolong kuat dengan jarak yang tidak terlalau jauh dengan para pesepeda pria. Ella dikenal oleh kalangan B2W Bandung seebagai perempuan yang memiliki kekuatan fisik cukup kuata. “Ella itu sudah pernah mengikuti trip Jakarta – Bandung dua kali, jadi enggak heran kalo dia mampu mengimbangi para pria,” ujar Tiyo. Sedangkan Joan pun sama, dirinya aktif dalam kegiatan alam bebas yang banyak dilakukan para pria.
Perjalanan malam itu pun tidak kalah menantangnya, para peserta pertama disuguhi tanjakan disertai batu-batu. Setelah itu, jalur pun berubah menjadi turunan yang cukup panjang. “Turunannya lumayan panjang dengan batu-batu, jadi kalo enggak hati-hati dan pengontrolan sepeda yang tidak cermat bisa-bisa akan terjatuh,” ungkap salah seorang anggota Bandung All Mountain (BAM), Aldi yang ikut NR.
Bahkan dikatakannya, selain kontrol yang perlu disiapkan ialah kekuatan tangan karena getaran yang diterima sangatlah kuat. ”Kalo gak kuat, bisa jadi tubuh terlempar dan akan mendarat dengan bebas diatas tanah,” ucapnya. Rute pertama dilalui dengan menyurusi punggung dan tebing bukit-bukit disekitar Gunung Manglayang.
Hampir dua jam lebih, rute tersebut wajib dilewati oleh para peserta. Melewati dua pabrik Kina dan pemukiman penduduk. Baru setelah itu melewati jalan desa yang turunannya pun tak kalah serunya. Sekitar pukul 02.00 WIB, rombongan pun memasuki kawasan Air Terjun Maribaya, Lembang dan langsung memasuki hutan Maribaya.
Melewati jalan setapak, kembali kontrol kemudi pun harus dijaga. Dengan pandangan yang terbatas dan hanya mengandalkan lampu yang kecil dituntut agar selalu waspada. Setelah beberapa kilometer melalu jalan setepak di tengah hutan. Kini rombongan pun masuk ke kawasan Taman Hutan Raya Ir H Juanda dengan rute yang dilewati menggunakan jalan setapak yang telah di paving blok. Lagi-lagi penguasaan sepeda pun dituntuk, karena ada dibeberapa titik terdapat genangan air yang bisa memperlicin jalan.
Sekitar pukul 03.00 WIB, rombongan pun memasuki Goa Belanda yang menjadi ikon Taman Hutan Raya Ir H Juanda. Suasana gelap gulita terasa sangat di dalam goa. Hanya awalnya rasa takut menghinggapi perlahan memudar dengan banyaknya peserta yang berteriak mendakan rute yang dilalui sangat menantang.
Hanya beberapa menit berkumpul di depan Goa Belanda, akhirnya rombongan pun mengakhiri perjalanan ini dengan meluncur ke daerah Dago dan pulang ke rumah masing-masing. Dalam perjalanan tersebut tidak jarang peserta menghadapi kendala mulai dari yang jatuh karen kurang penguasaan sepeda dan medan hingga kendala teknis yaitu bocor ban sepeda. ”Kemungkinan banyaknya yang bocor ban sepedanya karena mereka mengisi anginnya terlalu kuat sedangkan medan yang dilalui berbatu dan membuat ban mudah bocor,” ungkap Aldy. (yugi prasetyo)
Kembali Ke Atas Go down
 
Nite Riding 13.09.2008
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Nite Riding

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
B2W Bandung :: All about sasapedahan :: Passion-
Navigasi: